-->

Daftar Administrasi yang Harus Disiapkan oleh Guru dalam Kurikulum 2013 Revisi 2017

RPP Kurikulum 2013 Revisi 2017 - Pentingnya Kelengkapan Daftar Administrasi yang Harus Disiapkan oleh Guru dalam Kurikulum 2013 Revisi 2017

Setiap jenjang pendidikan dilengkapi dengan kurikulum yang menjadi panduan dan landasan dalam pelaksanaan pembelajaran. Kurikulum terbaru yang saat ini digunakan adalah kurikulum 2013. Revisi terbaru dari kurikulum ini pun sudah diterima oleh para guru, yaitu kurikulum 2013 revisi 2017.
Tentunya pengubahan atau revisi ini memungkinkan terdapat beberapa kelengkapan daftar administrasi guru yang berubah. Bapak dan Ibu guru tentu perlu mengetahui apa saja daftar administrasi guru dalam kurikulum 2013 revisi 2017 ini. Sebagai catatan, berikut ini daftar administrasi yang harus disiapkan oleh guru dalam kurikulum 2013 revisi 2017:
  1. Kalender Pendidikan
  2. Jadwal Mengajar
  3. Silabus
  4. Penetapan Kriteria Ketuntasan Belajar
  5. Program Semester (PROMES)
  6. Program Tahunan (PROTA)
  7. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)
  8. Absensi Siswa
  9. Rekapitulasi Kehadiran Siswa
  10. Agenda Kegiatan Pembelajaran
  11. Form Panduan Penilaian (Termasuk Penilaian Komponen Pengetahuan, Penilaian Komponen Keterampilan, dan juga Penilaian Komponen Sikap)
  12. Deskripsi Pembelajaran
  13. Analisis Ketuntasan Pembelajaran
  14. Nilai Rapor Mata Pelajaran

Setiap poin dalam daftar administrasi tersebut harus guru miliki dan persiapkan. Hal ini penting dalam pendukung mulai dari persiapan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran hingga akhir dari proses pelaporan hasil pembelajaran. Apa yang melatarbelakangi guru harus mempersiapkan berkas-berkas administrasi ini? Guru merupakan penggerak dan pemegang kendali dalam proses pembelajaran yang berlangsung. Pemegang kendali tentu harus memiliki panduan pasti dalam mengendalikan arah dari pembelajaran untuk mencapai tujuan pembelajaran. Tanpa panduan yang pasti, akan sulit bagi guru membawa peserta didik menjadi apa yang diharapkan dalam tujuan pembelajaran. Oleh karena itu, daftar administrasi ini menjadi penting untuk disiapkan oleh guru.

Daftar administrasi yang harus disiapkan oleh guru inilah yang menjadi panduannya dalam mengendalikan peserta didik dalam pembelajaran. Berikut ini penjelasan poin-poin dari daftar administrasi yang harus disiapkan oleh guru dalam kurikulum 2013 revisi 2017.
  • Pertama, misalnya saja sebelum tahun ajaran dimulai guru sudah harus memiliki kalender pendidikan (Poin 1). Kalender pendidikan untuk guru bermanfaat sebagai panduan dalam mengetahui berapa banyak pertemuan yang ia miliki untuk dimaksimalkan dalam pembelajaran.
  • Selanjutnya jika sudah melengkapi kalender pendidikan, maka guru harus menyiapkan berkas jadwal mengajarnya. Jadwal mengajar ini digunakan untuk menjadi panduan dalam menyusun pembelajaran di setiap pertemuannya.
  • Lalu guru juga harus menyiapkan silabus. Silabus merupakan panduan guru untuk dapat menyusun RPP. Oleh karena itu, silabus tidak boleh terlewat untuk dipersiapkan juga oleh guru.
  • Kriteria Ketuntasan Belajar (KKB) juga penting untuk dipersiapkan. Penentuan KKB ini didasarkan melalui pengalaman, pertimbangan, dan perundingan oleh beberapa guru mata pelajaran terkait.
  • Program semester juga perlu untuk disiapkan, agar guru memiliki persiapan yang tepat dalam menjalankan setiap program yang telah dirumuskan dalam satu semester.
  • Begitu juga dengan program tahunan, berkas administrasi ini penting untuk membantu guru dalam menjalankan program-program yang ada dalam satu tahun.
  • RPP tentu tidak mungkin tidak dibuat dalam suatu proses pembelajaran. RPP ini merupakan panduan guru dalam melaksanakan proses pembelajaran peserta didik setiap pertemuannya.
  • Absensi siswa perlu dipersiapkan untuk mengontrol kehadiran siswa.
  • Rekapitulasi kehadiran siswa merupakan daftar administrasi yang dapat dijadikan pertanggungjawaban guru untuk anak-anak yang ditemukan jarang masuk, dan kebutuhan lainnya.
  • Agenda kegiatan pembelajaran merupakan administrasi yang dpaat digunakan sebagai pendukung dalam pertanggungjawaban pembelajaran yang telah dilaksanakan.
  • Form penilaian merupakan panduan untuk guru dalam memberikan nilai-nilai untuk setiap pencapaian yang dilalui oleh peserta didik.
  • Deskripsi pembelajaran merupakan berkas administrasi untuk menjelaskan pembelajaran yang dilakukan oleh guru.
  • Analisis ketuntasan merupakan berkas yang dimanfaatkan untuk guru dapat menganalisis kemampuan siswa apakah sudah tuntas belajar atau belum.
  • Terakhir, nilai rapor mata pelajaran adalah bentuk pertanggungjawaban guru dari pembelajaran yang telah ia laksanakan.
Silahkan klik tautan ini untuk mendapat RPP Kurikulum 2013 Revisi 2017

Demikianlah tadi beberapa daftar administrasi yang harus disiapkan oleh guru dalam kurikulum 2013 revisi 2017. Semoga guru dapat terbantu dalam menyiapkan berkas-berkas yang telah disebutkan sebelumnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel