-->

DOWNLOAD KUMPULAN SOAL Lomba Matematika Nasional UGM (LMNas)

DOWNLOAD SOAL Lomba Matematika Nasional UGM (LMNas)


Lomba Matematika (LM) dicetuskan pertama kali pada pertengahan tahun 1987 oleh Prof. Dr. Widodo yang waktu itu masih menjadi mahasiswa. Dimana waktu itu jurusan Matematika baru saja dipecah menjadi tiga program studi (prodi) yaitu: Matematika, Statistika dan Ilmu Komputer. HIMATIKA (Himpunan Mahasiswa Matematika) sendiri masih merupakan himpunan mahasiswa untuk jurusan Matematika dan lebih dikenal sebagai KMM atau Keluarga Mahasiswa Matematika. KMM inilah yang kemudian menyelenggarakan LM yang pertama. Taraf atau tingkatan sasaran penyelenggaraannya pun langsung di tingkat nasional.
Ada banyak alasan yang menyebabkan Pak Widodo, begitu beliau sekarang biasa dipanggil, mencetuskan kegiatan ini, tetapi ada dua alasan terpenting. Pertama, di tahun 1987 di Indonesia belum ada suatu Olimpiade Sains yang berfungsi sebagai penyaring minat siswa SMA yang ingin mengikuti International Mathematics Olympiad (IMO). Beliau sangat menyayangkan hal ini, sehingga terbersitlah ide untuk membuat sebuah kegiatan yang dapat menyaring siswa SMA untuk berkompetisi di tingkat yang lebih tinggi setara IMO. Maka lahirlah LM I Nasional. Melalui ajang ini, siswa bisa melatih kemampuan mereka dalam bidang matematika sekaligus sarana pemanasan sebelum menghadapi lomba lain yang tingkatnya lebih tinggi.
Kedua, pada waktu yang sama bidang studi Matematika di perguruan tinggi kurang diminati dan dipahami secara mendalam oleh para siswa SMA. Begitu pun masyarakat umum, seperti orang tua siswa karena mereka cenderung memandang sebelah mata terhadap bidang studi semacam ini. Dengan demikian sang pencetus LM berharap kegiatan ini bisa lebih mengenalkan matematika secara luas dan menunjukkan kepada mereka bahwa bidang matematika juga berguna dan dibutuhkan di dalam setiap aspek kehidupan sehari-hari.
Melihat tahun pencetusannya seharusnya LM sudah memasuki tahun yang ke-29, tapi kenyataannya LM tahun ini merupakan LM ke-27. Meskipun pernah dua kali tidak diselenggarakan karena beberapa faktor, hal tersebut tidak menyurutkan semangat para mahasiswa Matematika untuk menyelenggarakan dan menyukseskan Lomba Matematika ini.
Diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat lebih mengenalkan esensi dari matematika itu sendiri kepada masyarakat umum khususnya siswa/i tingkat SMP dan SMA atau sederajat. Karena bukan suatu kemustahilan jika ilmu matematika yang sekarang kurang diminati, suatu saat nanti akan menjadi primadona kembali dalam semua bidang studi.

Perkembangan LM

Pada awalnya, LM hanya diadakan untuk para siswa tingkat SMA dan atau sederajat. Saat itu LM masih diselenggarakan di daerah Jogja dan sekitarnya. Selanjutnya LM berkembang ke wilayah-wilayah lain di Indonesia. Bahkan, LM sudah mencapai Kepulauan Riau, NTB, dan Sulawesi.

LM untuk tingkat SMP

Sejak LM ke-22 pada tahun 2011, LM tidak diadakan hanya untuk SMA saja, tapi juga untuk tingkat SMP. Sampai sekarang, LM mengadakan lomba untuk dua tingkat yaitu SMP dan SMA, dan terus berkembang meliputi daerah-daerah lain di Indonesia.

LOMBA MATEMATIKA NASIONAL UGM LENGKAP |DOWNLOAD DISINI

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel