RPP BAHASA INDONESIA BERKARAKTER - BERBICARA -KELAS X SMT 1 SMA/ MA/ SMK 2016
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Nomor 3
SEKOLAH : SMA YOS SUDARSO MAJENANG
MATA PELAJARAN : Bahasa Indonesia
KELAS : X
SEMESTER : 1
TAHUN PELAJARAN : 2009/2010
A. STANDAR KOMPETENSI :
Berbicara ; Mengungkapkan pikiran, perasaan, dan informasi melalui kegiatan berkenalan, berdiskusi, dan bercerita.
B. KOMPETENSI DASAR :
Memperkenalkan diri dan orang lain di dalam forum resmi dengan intonasi yang tepat.
C. MATERI PEMBELAJARAN :
Contoh kalimat untuk memperkenalkan diri dan orang lain di dalam forum resmi
· penggunaan sapaan
· penggunaan diksi
· penggunaan struktur kalimat
D. INDIKATOR :
· Mengucapkan kalimat perkenalan (misalnya, sebagai moderator atau pembawa acara) dengan lancar dan intonasi yang tidak monoton
· Menggunakan diksi (pilihan kata) yang tepat
· Menanggapi kekurangan yang terdapat pada pengucapan kalimat perkenalan oleh teman
· Memperbaiki pengucapan kalimat yang kurang sesuai
E. TUJUAN PEMBELAJARAN :
Siswa dapat:
· Mengucapkan kalimat perkenalan (misalnya, sebagai moderator atau pembawa acara resmi atau tidak resmi) dengan lancar dan intonasi yang tidak monoton
· Menggunakan diksi (pilihan kata) yang tepat dan sesuai dengan kondisi.
· Menanggapi kekurangan yang terdapat pada pengucapan kalimat perkenalan oleh teman
· Memerbaiki pengucapan kalimat yang kurang sesuai
F. METODE PEMBELAJARAN :
§ Penugasan
§ Diskusi
§ Tanya Jawab
§ Unjuk kerja
§ Ceramah
§ Demonstrasi
G. LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN PEMBELAJARAN :
Kegiatan Awal :
§ Guru menjelaskan tujuan pembelajaran hari ini.
Kegiatan Inti :
· Mengamati moderator atau pembawa acara dalam diskusi atau suatu kegiatan langsung atau tak langsung langsung (dilakukan di rumah, di kelas, atau di luar kelas)
· Berperan sebagai moderator atau pembawa acara untuk memperkenalkan diri sendiri dan pembicara dalam diskusi.
· Menanggapi kekurangan pada pengucapan kalimat perkenalan yang dilakukan oleh teman
Kegiatan Akhir :
§ Refleksi
§ Guru menyimpulkan pembelajaran hari ini.
§ Penugasan
H. ALOKASI WAKTU :
4 x 40 menit
I. SUMBER BELAJAR/ALAT/BAHAN :
· buku teks yang terkait
§ buku pendamping : (1) LKS : KREATIF CV VIVA PAKARINDO
Bentuk Instrumen:
§ uraian bebas
§ pilihan ganda
§ jawaban singkat
Mengetahui, Majenang, Juli 2016
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran,
………………………. CH. NURYATI, S. Pd