-->

Ciri-Ciri Jamur Zygomycota Beserta Gambar, Dan Contohnya

Inilah ciri-ciri jamur Zygomycota lengkap dengan gambar dan contohnya. Ciri utama jamur ini adalah jenis reproduksi (perbanyakan diri) seksualnya yang berupa pembentukan zigospora. Selain zigospora, ada juga ciri-ciri jamur Zygomycota yang lainnya. Zigospora terjadi karena peleburan dua gametangium yang menghubungkan kedua hifa induk seperti jembatan penghubung.

gambar ciri-ciri Jamur Zygomycota
Ilustrasi gambar ciri-ciri Jamur Zygomycota pada Tape / Peuyeum (Foto : Okkisafire)


































Daftar Ciri-Ciri Jamur Zygomycota Beserta Gambar, Dan Contohnya

Secara umum, ciri-ciri jamur yang termasuk dalam divisi Zygomycota antara lain :
  • Biasa hidup sebagai saprofit.
  • Miselium bercabang banyak dan hifa tidak bersekat sehingga terlihat seperti pipa atau buluh.
  • Dinding sel terdiri atas kitin, tidak memiliki zoospora sehingga sporanya merupakan sel-sel yang berdinding. Spora inilah yang tersebar ke mana-mana.
  • Perkembangbiakan secara aseksual dilakukan dengan spora yang berasal dari sporangium yang telah pecah. Beberapa hifa akan tumbuh dan ujungnya membentuk sporangium. Sporangium berisi spora. Spora yang terhambur inilah yang akan tumbuh menjadi miselium baru.
  • Perkembangbiakan secara seksual dilakukan dengan peleburan dua hifa, yaitu hifa betina dan hifa jantan. Hifa jantan adalah hifa yang memberikan isi selnya. Hifa betina adalah hifa yang menerima isi selnya. Perkembangbiakan ini dilakukan dengan gametangium yang sama bentuknya (hifa jantan dan hifa betina) yang mengandung banyak inti. Selanjutnya, gametangium mengadakan kopulasi.
Beberapa contoh jamur yang termasuk dalam divisi Zygomycota adalah sebagai berikut.

Mucor mucedo
Ciri-ciri jamur Mucor mucedo adalah hidup sebagai saprofit pada sisa tumbuhan dan hewan, misalnya, kotoran hewan dan roti busuk. Dari miselium pada subtratnya muncul benang-benang tegak dengan sporangium pada ujungnya.
Mucor mucedo
Mucor mucedo (Foto : LenaWild)
 Sporangium ini berisi spora. Jika sporangium sudah matang, akan pecah sehingga spora akan tersebar keluar. Spora akan tumbuh menjadi miselium baru. Perkembangbiakan secara seksual dilakukan dengan gametangium.

Mucor javanicus
Jamur ini berperan dalam pembuatan tapai (tape) karena jamur ini terdapat dalam ragi tapai (tape). Jamur ini termasuk makhluk hidup yang mempunyai daya untuk mengubah tepung menjadi gula.

Rhizopus sp
Rhizopus clonal sporangia
Rhizopus clonal sporangia (Foto : Curtis Clark)
Jamur ini ada berbagaia jenis, salah satunya terdapat pada ragi tempe yang mempunyai daya untuk memecah putih telur dan lemak. Oleh karena itu, ia berperan dalam pembuatan tempe dan oncom putih. Jamur tempe mempunyai hifa yang berguna untuk menyerap makanan dari kacang kedelai.

Dalam waktu dua sampai tiga hari, kumpulan hifa tersebut akan membungkus kedelai yang kemudian disebut tempe. Selain pada tempe, jamur ini juga dapat tumbuh di tempat-tempat yang lembap. Demikian penjelasan singkat tentang ciri-ciri jamur Zygomycota dan semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel